nama nama sensor pada mobil



Pada mobil-mobil keluaran pabrikan sekarang sudah menggunakan mesin jenis EFI (Electrical Fuel Injection) dimana dengan sistem tersebut banyak sekali sensor-sensor sebagai tempat inputan data ke Otak Mesin (ECU – Electrical Control Unit). Berikut nama-nama sensor tersebut :

  1. Throtle Position Sensor ( TPS ), adalah sensor yang digunakan untuk mengetahui posisi pedal gas dalam keadaan tertekan atau bebas. Jika ditekan/digas maka valuenya besar dan jika tidak ditekan valuenya kecil.

  1. Manipold Absolute Pressure ( MAP ), sensor yang digunakan untuk mengetahui kondisi kevacuuman intake manipold. Sensor ini akan mengeluarkan pulsa tegangan besar jika kevacuuman intake manipold berkurang ( pedal gas diinjak ) atau sebaliknya.


  1. Air Flow Sensor ( AFS ), adalah sensor yang digunakan untuk mengetahui banyak sedikitnya udara yang akan masuk ke dalam intake manipold. Biasanya sensor ini dipasang sesudah filter udara dan akan memberikan pulsa tegangan semakin besar jika udara yang melewatinya semakin banyak atau sebaliknya. Sensor ini ada yang meneybutnya AFM ( Air flow meter ) atau juga MAF ( Mass Air Flow ).


  1. Intake Air Temperature Sensor ( IAT ), adalah sensor yang digunakan untuk mengetahui suhu udara masuk ke intake manipold, semakin dingin suhu udara masuk maka akan semakin besar pulsa tegangan yang dikirimkan ke ECU, sehingga supllai bensin ke injector juga semakin besar.

  1. Idle Air Control ( IAC ), adalah part yang mendeteksi/mengendalikan suplai udara ke intake manipold pada saat putaran idle ( langsam ). Sensor ini bisa beerupa solenoid, motor listrik atau bekerja sesuai dengan suhu air pendingin. Dibeberapa sistem kendaraan sering disebut Idle Speed Control ( ISC ) atau juga Idle Step Motor.


  1. Injector, adalah perangkat electronic yang diperintah oleh ECU untuk membuka /menutup katup electronic sehingga bensin bisa menyemprot ke silinder.


  1. Crankshaft Position Sensor ( CKP ), sensor yang mendeteksi adanya putaran mesin. Jika sensor ini dipasang dekat dengan poros nok/katup, disebut Camshaft Position Sensor ( CMP ). Kedua sensor tersebut disamping berfungsi untuk mengetahui adanya putaran mesin juga berfungsi untuk mengendalikan sistem pengapian mesin tersebut.


  1. Coolant Temperature Sensor ( CTS ) atau Water Temperature Sensor (WTS) adalah sensor untuk mengetahui kondisi suhu air pendingin. Semakin dingin suhu air pendingin maka semakin banyak bensin yang disemprotkan ke silinder.

  1. Top Dead Center Sensor ( TDC ) adalah sensor yang digunakan untuk mengetahui titik mati atas silinder nomor satu. Hal ini biasanya digunakan untuk menentukan firing order ( FO ).




  1. Vehicle Speed Sensor ( VSS), adalah sensor untuk mengetahui kecepatan kendaraan, biasanya dihubungkan dengan poros output transmisi.


1 komentar:

CARA SETEL KLEP /VALVE MOBIL

Cara Setel klep mobil
1. Buka baut pengunci tutup kepala silinder dengan kunci ring 1/2 mm. Kemudian lepas seal washernya.
2. Copot slang positive crankcase ventilation (PCV) di kop silinder dari klemnya.
3. Buka tutup kepala silinder perlahan-lahan. Maka akan terlihat deretan katup (klep) dan rocker arm yang tersusun rapi.
4. Menyetelnya, pertama putar puli kruk-as searah jarum jam, pakai kunci ring 19 guna mencari posisi Top 1 dan 4. Artinya, piston silinder 1 dan 4 berada di titik mati atas (TMA). Posisi Top juga ditunjukkan oleh coakan pada puli kruk-as. Yaitu, saat coakan tadi berada tepat di garis nol.
5. Biar gampang untuk menentukan posisi Top 1 dan 4, pegang dan putar push rod. Bila push rod pada silinder 1 dapat diputar, berarti dalam keadaan bebas atau bisa disetel. Ini artinya Top 1. Jika ingin mendapatkan Top 4, putar lagi puli satu putaran. Saat Top 1, katup yang disetel katup isap dan buang silinder 1. Berikutnya katup isap silinder 2 dan katup buang silinder 3. Sedangkan pada Top 4, yang disetel klep buang silinder 2, klep isap silinder 3, dan katup isap dan buang pada silinder 4.
6. Menentukan katup isap, lihat posisi katup yang segaris dengan saluran masuk (intake manifold).
7. Sama halnya saat menentukan katup buang. Perhatikan posisi klep yang sejajar dengan saluran buang (exhaust manifold).
8. Kendurkan baut setelan celah katup dengan kunci ring 12.
9. Setel celah katup pakai obeng minus. Untuk mengukur celah katup, gunakan feeler gauge. Setelan klep paling tepat, saat putaran obeng mulai terasa berat dan feeler gauge terasa seret kalau ditarik. Lalu segera kencangkan kembali baut pengikat klep. Terakhir, rakit kembali tutup kop silinder dan selang PVC seperti semula.
Cara menyetel Valve secara Rombongan (pada mesin sebaris 4 silinder) yakni bisa di awali dengan:
1. Memposisikan TOP Silinder 1.
Putar mesin melalui pulley sampai mencapai TDC/Top Dead Center pada silinder 1
# Cara Mengetahui Top mesin (TDC=Top Dead Center)
2. Valve/klep yang dapat di stel:
Silinder 1 klep Hisap & Buang.
Silinder 2 Klep Hisap.
Silinder 3 klep Buang.
Silinder 4 Tidak dapat di setel semua karena dlm kondisi Overlaping.
3. Memposisikan Top Silinder 4.
Putar mesin melalui pulley sampai mencapai TDC/Top Dead Center pada silinder 4.
# Cara Mengetahui Top mesin (TDC=Top Dead Center)
4. Valve/klep yang dapat di stel:
Silinder 4 klep Hisap & Buang.
Silinder 3Klep Hisap.
Silinder 2 klep Buang.
Silinder 1 Tidak dapat di setel semua karena dlm kondisi Overlaping.
SEMOGA BERMANFAAT

0 komentar:

CARA MEMBERSIHKAN FILTER BENSIN MOBIL INJEKSI

Tips Perawatan Mobil Injeksi

Apakah Anda menyayangi mobil Anda? Sudahkah Anda melakukan perawatan yang benar terhadap mobil kesayangan Anda tersebut? Apakah mobil kesayangan Anda menggunakan sistem pembakaran injeksi? Jika Anda menyayangi mobil Anda, pasti akan selalu melakukan perawatan mobil dengan teratur, seperti halnya Anda merawat kesehatan tubuh Anda. Sebelum melakukan perawatan pada mobil, Anda harus terlebih dahulu mengetahui sistem pembakaran yang digunakan oleh mobil Anda. Ada dua jenis sistem pembakaran pada mobil, yaitu injeksi dan karburator. Mobil keluaran baru saat ini kebanyakan menggunakan sistem pembakaran injeksi, baik mobil dengan sistem injeksi maupun karburator membutuhkan perawatan yang baik dan benar. Hal ini tentunya menggunakan perawatan yang berbeda. Dalam artikel berikut akan dibahas mengenai tips perawatan mobil injeksi. Anda dapat merawat mobil injeksi secara mandiri.
Tips perawatan mobil injeksi yang ketiga yaitu bersihkan filter bensin. Caranya sama dengan membersihkan filter udara, yaitu dengan menggunakan angin bertekanan tinggi. Jika filter bensin tidak dibersihkan dalam jangka waktu lama, maka akan berakibat pada masalah pompa bensin. Keempat, periksa pompa bahan bakar (pompa bensin) dan pastikan selalu dalam kondisi baik.
Kelima, perhatikan sensor oksigen. Sensor oksigen berfungsi untuk membaca sisa-sisa gas buang yang keluar melalui knalpot. Keenam, throttle body, jika tarikan kurang responsif dimungkinkan karena kotoran yang menumpuk. Bersihkan bagian ini menggunakan cairan semprot yang direkomendasikan untuk mobil injeksi. Ini sangat penting bagi Anda sebagaitips perawatan mobil injeksi. Cara membersihkannya yaitu dengan menyemprotkan melalui mulut skep throttle bodyketika mesin dalam posisi dinyalakan stationer. Pastikan putaran mesin selalu jalan (tidak mati) agar cairan masuk ke semua celak skep. Ruang bakar juga dapat bersih karena proses ini. Matikan mesin selama kurang lebih 15 menit. Lalu kembali nyalakan mesin, maka sisa kotoran keluar lewat knalpot.
Ketujuh, periksa tangki bahan bakar (bensin). Mobil yang telah dijalankan selama bertahun-tahun mempunyai kemungkinan besar dalam tangki bahan bakar tercampur minyak, air, dan pasir. Lakukan turun tangki setiap 100.000 km. Kedelapan, rawat nosel injektor. Lakukan perawatan pada nosel injektor dengan cara membersihkannya. Caranya yaitu dengan mencampurkan cairan pembersih ke tangki bensin. Lakukanlah dengan rutin agar bentuk dan arah semprotan selalu ideal. Tips perawatan mobil injeksi berikutnya, atau kedelapan, yaitu lakukan penyetelan karbonmonoksida (CO) menggunakan engine analyzer. Idealnya yaitu di bawah 1%.
Kesembilan, bersihkan terminal aki dengan cara menggunakan cairan semprot. Ini bisa Anda dapatkan di toko-toko onderdil di tempat terdekat Anda. Kesepuluh, bersihkan busi mobil Anda dengan cara mengikir kerak dengan sikat kawat. Jika Anda harus mengganti busi, maka gantilah dengan busi yang recommended dari pabrik. Mengapa harus produk yang recommended dari pabrik? Karena jika Anda sembarangan mengganti busi, maka akan menyebabkan kerusakan pada ECU. Itulah serangkaian tips perawatan mobil injeksi yang dapat Anda lakukan. Jika mengalami kerusakan berat pada mobil kesayangan Anda, segera lakukan perbaikan pada bengkel yang berlisensi agar kerusakan tidak semakin menjalar ke bagian-bagian lain. Sekian informasi dari kami, semoga bermanfaa

7 komentar:

Nama nama komponen utama mesin mobil

Mesin terdapat beberapa komponen :

1. Blok silinder (Cylinder Block)
fungsi : sebagai tempat untuk menghasilkan
energi panas dari proses pembakaran bahan
bakar.

2. Torak (piston)
fungsi : untuk memindahkan tenaga yang
diperoleh dari hasil pembakaran bahan bakar
ke poros engkol (crank shaft) melalui batang
torak (connecting road).

3. Cincin Torak (Ring piston)
fungsi: - Mencegah kebocoran gas bahan
bakar saat langkah kompresi dan usaha.
- Mencegah masuknya oli pelumas ke ruang
bakar.
- Memindahkan panas dari piston ke dinding
silinder.

4. Batang Torak (Connecting Rod)
fungsi: Menerima tenaga dari piston yang
diperoleh dari pembakaran bahan bakar dan
meneruskannya keporos engkol.

5. Poros Engkol (crank shaft)
fungsi: Mengubah gerak naik turun torak
menjadi gerak berputar yang akhirnya
menggerakkan roda-roda.

6. Bantalan (Bearing)
fungsi: Mencegah keausan dan mengurangi
gesekan pada poros engkol.

7. Roda Penerus (Fly Wheel)
fungsi: Menyimpan tenaga putar ( inertia )
yang dihasilkan pada langkah usaha, agar
poros engkol tetap berputar terus pada
langkah lainnya.

8. Katup (Valve)
fungsi: Membuka dan menutup saluran masuk
dan saluran buang.

9. Pegas Katup (Valve Spring)
fungsi: Mengembalikan katup pada
kedudukan/posisi semula dan memberi
tekanan pada katup agar dapat menutup
dengan rapat.

10. Tuas Katup ( Rocker arm )
fungsi: Menekan katup - katup sehingga dapat
membuka.

11. Batang pendorong ( push rod )
fungsi: Meneruskan gerakan valve lifter
( pengangkat katup ) ke rocker arm.

12. Pengangkat Katup ( Valve Lifter )
fungsi: Memindahkan gerakan camshaft
( poros nok ) ke rocker arm melalui push rod.

13. Poros Bubungan/ poros Nok ( camshaft )
fungsi: Membuka dan menutup katup sesuai
dengan waktu ( Timming ) yang telah
ditentukan.

14. Karter ( Oil Pan )
fungsi: Menampung oli pelumas.

15. Pena Torak ( Piston pin )
fungsi: Menghubungkan torak dengan
connecting rod melalui lubang bushing.

16. Bantalan Luncur Aksial ( Thrust Waser )
fungsi: Menahan poros engkol agar tidak
bergerak/bergeser maju-mundur.

17. Timming Chain : rantai timing / Timing
Belat : sabuk timing
fungsi: Menghubungkan gerak putar poros
engkol keporos nok.

18. Kepala Silinder ( Cylinder Head )
fungsi: Tempat kedudukan mekanisme katup,
ruang bakar, busi dan sebagai tutup blok
silinder.

19. Dudukan Katup ( Valve Seat )
fungsi: Tempat dudukan katup saat menutup.

20. Nozzle (injector) : untuk menyemprotkan bahan bakar ke area bakar (mesin diesel).


Semoga bermanfaat

1 komentar:

Delapan masalah utama mobil dan penyebabnya


Delapan Masalah Utama Mobil dan Penyebabnya

Inilah Delapan Masalah Utama Mobil dan Penyebabnya
TEMPO/Ayu Ambong

TEMPO Interaktif
Jakarta - Para pemilik mobil kerap tidak menyadari bahwa ongkos yang mereka bayar saat membawa kendaraannya sejatinya jauh lebih besar dari yang seharusnya. Hal itu terjadi karena beberapa komponen yang sebenarnya tidak bermasalah diganti oleh mekanik bengkel. Walhasil, ongkos pun membengkak.

"Itu terjadi karena diagnosis yang salah dari service advisor atau mekanik saat memeriksa kondisi mobil. Bahkan, tidak jarang ada oknum nakal, sehingga mengada-ada. Harusnya komponen tertentu tidak bermasalah mereka bilang harus ganti," papar Sugi Handoyo, Service Advisor Anugerah Motor, Daan Mogot, Pesing, Jakarta Barat, Rabu (16/2).

Kesalahan diagnosis tersebut bisa terjadi karena mekanik tidak cermat, tidak memahami karena pengetahuan dan pengalaman yang minim, hingga unsur kesengajaan untuk meraup keuntungan. Ulah oknum bengkel nakal seperti itu semakin menjadi-jadi manakala pemilik mobil tidak paham sama sekali ihwal berbagai kemungkinan permasalahan di kendaraan mereka.

"Oleh karena itu, sangat disarankan untuk mengenali gejala kerusakan yang umum terjadi, ciri-cirinya, hingga apa yang seharusnya dilakukan untuk mengatasinya," saran Handoyo.

Lantas apa saja gejala-gejala tersebut? Langkah apa yang harus dilakukan? Berikut tips dari Handoyo:

1. Mesin sulit diaktifkan pada pagi hari

Ada beberapa faktor yang menjadi penyebab mesin mobil sulit sekali dihidupkan di saat pagi hari atau mesin dingin. Beberapa penyebabnya, antara lain tegangan arus listrik aki yang kurang atau bahkan telah habis, terminal aki yang berkarat atau kotor dan kendor.

Penyebab lainnya adalah injektor bahan bakar bermasalah, jarak antara kepala busi dan sumbu busi terlalu renggang, kompresi mesin yang terlalu rendah, regulator tekanan bahan bakar rusak.

2. Mesin sulit diaktifkan saat panas

Kondisi ini merupakan kebalikan dari kondisi nomor satu, yaitu mesin sulit sekali dinyalakan setelah mobil berjalan jauh dan kemudian berhenti atau mesin dimatikan. Penyebab kondisi ini adalah kompresi silinder yang rendah, choke bermasalah, injektor kotor, atau saringan udara yang kotor dan tersumbat.

3. Mesin tersendat saat pedal gas diinjak untuk meningkatkan akselerasi

Kondisi seperti ini kerap terjadi di mobil yang telah berusia di atas lima tahun.

Beberapa penyebab permasalahan ini adalah busi yang telah aus atau jarak antara kepala dan sumbu busi terlalu renggang, vacuum di karburator, throttle body, intake manifold atau di bagian selang vacuum yang bocor. Penyebab lainnya adalah injektor bahan bakar yang kotor atau tersumbat.

4. Tenaga mesin loyo tidak seperti biasanya

Persoalan lain yang sering dikeluhkan oleh para pemilik mobil adalah merosotnya tenaga yang dihasilkan oleh mesin. Mobil seolah loyo tak berdaya seperti sebelumnya.

Ada beberapa faktor yang menyebabkan hal itu terjadi, di antaranya pemasangan timing belt yang tidak tepat, saringan bahan bakar yang kotor sehingga tersumbat, fuel pump bermasalah, regulator tekanan bahan bakar rusak, tingkat kompresi satu atau beberapa silinder menurun, dan kerenggangan kepala dan sumbu busi terlalu jauh.

Penyebab lainnya adalah vacuum di karburator, throttle body, inlet manifold, serta selang yang bocor. "Bisa juga karena injektor bermasalah, rem yang mengunci sehingga mobil dalam posisi terus mengerem, atau karena kopling slip sehingga tidak ada perubahan posisi gigi meskipun putaran mesin tinggi," papar Handoyo.

5. Mesin hidup mati, hidup mati

Beberapa pemilik mobil mengungkapkan pernah mengalami mesin mobilnya langsung hidup saat kunci kontak diputar ke on. Namun, hal itu tidak berlangsung lama, karena mesin mati. Anehnya kondisi seperti itu berlangsung berulang kali.

Menurut Handoyo, ada beberapa faktor yang menjadi penyebabnya, di antaranya sistem kelistrikan (mulai dari alternator, aki, hingga kabel-kabel yang kendur atau putus), serta kemungkinan rangkaian pengapian yang bermasalah.

Penyebab lainnya adalah, vacuum pada karburator, throttle body, inlet manifold, atau selang-selang vacuum yang bocor. "Bisa juga injektor yang bermasalah karena kotor atau tersumbat," kata dia.

6. Lampu indikator oli menyala terus meski mobil telah berjalan

Masalah ini juga sering terjadi dan kerap tidak disadari oleh para pemilik mobil atau pengemudi. Umumnya mereka hanya percaya bahwa mobilnya telah rutin ganti oli sehingga lampu indikator luput dari perhatian.

Lampu yang terus menyala meski mesin telah cukup lama aktif bisa dikarenakan beberapa faktor, di antaranya jenis oli yang tidak sesuai dengan spesifikasi mobil atau tidak sesuai rekomendasi dari pabrikan. Selain itu juga dikarenakan jumlah oli yang tidak sesuai dengan standar volume, sensor dan katup peranti tekanan oli rusak, atau saringan oli yang sudah aus.

7. Mesin mendesis

Beberapa orang pernah mengeluhkan mesin mobil mereka mengeluarkan suara mendesis meski sudah lama dipanaskan. Penyebab masalah ini adalah, inlet manifold atau gasket throttle body bocor, exhaust manifold bocor, selang vacuum bocor, serta gasket di kepala silinder rusak sehingga bocor atau robek.

8. Mesin menggelitik

Mesin knocking atau menggelitik juga kerap dikeluhkan oleh para pemilik mobil, terutama di saat mereka berusaha untuk menambah kecepatan akselerasi atau di saat mobil melibas jalanan menanjak.

Ada beberapa penyebab. Faktor penyebab utama dan paling sering adalah spesifikasi bahan bakar yang jelek, tingkat Research Octane Number (RON) bahan bakar yang tidak sesuai. Walhasil, timing pengapian tidak tepat.

"Istilah bengkelnya, karena ada premature ignition yaitu proses pembakaran di ruang bakar antara bahan bakar dan udara dengan pantikan api tidak sempurna. Sehingga ada ledakan prematur, itulah knocking," jelas Handoyo.

Penyebab lainnya adalah, injektor atau karburator mobil yang bermasalah, jarak antara kepala dan sumbu busi terlalu renggang, vacuum karburator, throttle body, inlet manifold, dan selang yang bocor.

Itulah beberapa permasalahan utama yang kerap terjadi pada mobil. Meski demikian ada beberapa masalah dan penyebab lainnya, namun kedelapan masalah itu merupakan masalah yang kerap dikeluhkan, sangat disarankan Anda memahaminya sebelum membawa mobil ke bengkel. Semoga bermanfaat
.

0 komentar:

Fungsi thermostat pendingin


Fungsi Thermostat

Thermostat merupakan alat yang berfungsi sebagai pengatur suha, sehingga temperatur dalam sebuah ruangan selalu setabil sesuai kebutuhan. Pada mesin pendingin selalu menggunakan alat pengatur suhu salah satunya adalah thermostat yang banyak diaplikasikan pada kulkas, freezer, dan showcase. Thermostat bekerja dengan cara memutuskan arus listrik yang masuk kompresor apabila temperatur yang diinginkan telah tercapai, sehingga kompresor akan off setelah itu temperatur akan kembali naik dan thermostat akan mengalirkan kembali arus listrik yang masuk pada kompresor.
Fungsi Thermostat
thermostat

Demikianlah fungsi thermostat,semoga bermanfaat

0 komentar:

CARA PASANG AMPLIFIER MOBIL SENDIRI

Guna mendapatkan kepuasan maksimal pada audio mobil, anda tentunya memerlukan amplifier, juga jika anda berencana untuk memasang subwoofer anda wajib memasang amplifier.

Memasang amplifier tidak sesulit yang anda pikirkan, dapat menghemat uang lebih daripada harus memasangnya ditoko lebih baik pasang sendiri aja, berikut cara memasang amplifier :

Langkah pertama Tentukan dimana anda hendak memasang amplifier. Jika anda berencana memasang subwoofer, pasang amplifier sedekat mungkin dengan subwoofer, apabila hanya speaker saja, amplifier dapat diletakan dibawah kursi depan penumpang

Langkah kedua Siapkan kabel berikut dalam pemasangan amplifier Kabel power (+) warna merah, ukuran sesuai terhadap spesifikasi yang tertera pada buku manual amplifier, umumnya tercantum pada satuan AWG (semakin kecil nilai AWG maka semakin besar diameter kabel tersebut, contoh ukuran 8 AWG lebih kecil dibandingkan terhadap ukuran kabel 4 AWG).

Pada power berkapasitas 500watt RMS umumnya dianjurkan menggunakan kabel power berukuran 4 AWG. Pada panjangnya ukur jarak dari aki ke amplifier, usahakan panjang kabel se-efisien mungkin, sehingga mudah pada penataan kabel dan rapih. Jangan lupa untuk memasang “fuse” (sekring) pada kabel power (+) berwarna merah, jarak ideal dalam pemasangan sekring biasanya berkisar 45cm diukur dari posisi aki (+), pasang sekring dengan ukuran 60Ampere, jenis sekring pada audio banyak dijual dipasaran.

Kabel ground (-) warna putih sebesar ukuran kabel power (4 AWG) dengan panjang tidak boleh lebih dari 90cm Kabel RCA, sesuai dengan channel pada amplifier klo 2 channel ya beli 2, jika 4channel ya beli 4, dan seterusnya… Kabel Remote yang menghubungkan signal head unit terhadap power amplifier, tidak harus ukuran besar, cukup kabel kecil aja, sekitar 18 – 8 AWG Kabel speaker, kabel subwoofer jika anda berencana memasangnya Terminal kabel model garpu

Langkah ketiga Siapkan perkakas berikut dalam memulai pekerjaan Obeng plus (+), obeng min (-) Tang potong, cutter Isolasi serta solder berikut timah Langkah ke empat Keluarkan head unit anda dari dashboard, periksa urutan kabelnya Lepaskan speaker dari dudukannya sehingga memudahkan anda ketika merapihkan kabel Tips & Warnings Head unit merupakan kaset player atau cd playet yang terdapat pada dashboard kendaraan anda.

Head unit model lama belum memiliki RCA jack, Maka anda memerlukan amplifier yang mempunyai input speaker bukan input RCA Baca petunjuk pemasangan amplifier, umumnya terdapat informasi yang akan membantu anda memudahkan pada tahap pemasangan, seperti ukuran kabel, ukuran sekring, dll Speaker bawaan pabrik umumnya kurang mampu menerima power dari amplifier, ada baiknya cari speaker yang mempunyai upgrade sesuai dengan kapasitas amplifier yang hendak anda pasang.

Pemasangan Langkah pertama Lepaskan kabel min (-) aki Lakukan ini selalu jika anda mengerjakan system kelistrikan pada kendaraan anda sehingga menghindari konslet Pasang kabel merah (+) dari aki, pasang sekring (45cm setelah aki), kemudian menghubungkan kabel yang keluar dari sekring ke amplifier (+) 12Volt DC.

Guna menghindari terjadinya distorsi usahakan kabel positif (+) tidak dekat dengan kabel RCA, ataupun dengan kabel speaker. Pasang kabel ground pada baut yang menempel dibodi, pastikan baut tersebut baik kondisinya, tidak karatan, amplas permukaan bodi hingga terlihat plat besi, pasang kabel ground dan baut.

Lepas head unit serta pasang kabel remote yang ada pada head unit ke amplifier, kemudian pasang RCA jack yang juga terletak dibagian belakang head unit, pastikan tepat posisinya (speaker kiri dan speaker kanan).

Lanjutkan dengan memasang kabel speaker (gunakan isolasi kertas serta beri tanda untuk (+) dan (-), kemudian pasang kabel speaker pada terminal (+) amplifier serta (-) amplifier gunakan sekun serta solder sehingga kuat dan rapih.

Jika anda memasang subwoofer, pasang kabel subwoofer (+) serta (-) kemudian sesuaikan juga di amplifier.

Pastikan amplifier telah duduk dengan baik, perlu diperhatikan juga sirkulasi udara disekitar amplifier, karena amplifier mudah panas, serta perlu ruangan yang cukup, dimaksudkan sehingga umur pakai amplifier tahan lama. Pasang kembali kabel min (-) aki, set volume pada head unit low,Selanjutnya naikan tahap demi tahap, tes suara yang dihasilkan terhadap masing-masing speaker, sebelum anda merapikan pekerjaan anda.

Jika suara yang dihasilkan terhadap masing-masing speaker terdengar baik,rapihkan pekerjaan anda kemudian setel amplifier sesuai dengan karakter suara yang tentunya menjadi keinginan anda.

0 komentar:

CARA MERAWAT DAN MENJAGA PERFORMEN MESIN DIESEL

Sudah diketahui secara umum jika ketangguhan mesin diesel sudah sejak lama teruji. Hal tersebut bisa dilihat dari banyaknya penggunaan mesin diesel untuk keperluan menangani beban berat secara rutin sebut saja kereta, bus kota, truk dan juga pabrik, karena karakter yang dimiliki mesin diesel memang dibuat untuk ketahanan dalam jangka pemakaian yang lama dengan efisiensi tinggi serta perawatan yang lebih mudah.

Tips Cara Merawat Mobil Mesin Diesel Kini, mesin diesel telah banyak mengalami penyempurnaan yang dilakukan seperti reduksi getaran, suara mesin dan emisi gas buang, dan juga penggunaan teknologi canggih seperti Common Rail Direct Injection atau Turborcharger yang dapat menghasilkan tenaga optimal dengan torsi puncak yang bisa dihasilkan pada rpm rendah, sehinggamembuat kendaraan bermesin diesel menjadi pilihan banyak orang.

Namun masih banyak juga yang menilai bahwa biaya perbaikan mesin diesel justru lebih mahal dibandingkan dengan mesin non-diesel. tetapi, sebenarnya hal tersebut dapat Anda hindari dengan melakukan perawatan yang tepat.

Berikut ini akan memberikan beberapa tips merawat kendaraan bermesin diesel untuk menjaga efisiensi dan performanya dalam jangka waktu yang lama :

Langkah awal yang dilakukan sebelum melakukan aktivitas berkendara setiap harinya adalah proses pemanasan mesin. Seperti mesin kendaraan lain pada umumnya, mesin diesel perlu dipanaskan.

Selain bertujuan untuk mencapai temperatur kerja mesin yang optimal, proses ini juga ditujukan untuk melindungi komponen mesin yang bergesekan dengan terjadinya pelumasan secara merata. Sebagai konsumsi utama mesin diesel, gunakan solar yang berkualitas baik dengan kadar sulfur yang rendah, terutama pada mesin diesel yang mengadopsi teknologi Common Rail Direct Injection.

Penggunaan solar dengan kadar sulfur yang terlalu tinggi dapat menyebabkan pemampatan pada saluran valve Common Rail, yang mengakibatkan matinya mesin secara seketika atau tersendat-sendat sehingga sulit dihidupkan.

Bagi mesin diesel yang menggunkan Turborcharger, disarankan untuk menunggu sekitar 3 menit sebelum mematikannya agar usia komponen tersebut lebih panjang.

Untuk itu hindari mematikan mesin secara instant. Sebagai paru-paru dari mesin kendaraan, saringan udara perlu dibersihkan dan diganti secara teratur. Jika dibiarkan kotor maka debu yang masuk kedalam ruang pembakaran mesin akan mempercepat keausan komponen yang bergesekan.

Setelah dua kali mengganti oli secara rutin atau setelah 10.000 km, sangat disurankan untuk juga mengganti saringan oli. Sesuai dengan namanya, saringan oli berfungsi menyaring kotoran pada pelumas yang akan berakibat fatal pada mesin jika terlalu sering terlambat dalam proses penggantiannya.

Untuk meminimalisir masuknya kotoran ke dalam mesin, mengganti. Saringan solar perlu dilakukan setiap 15.000 km. Sama halnya dengan saringan udara, jika saringan solar tersumbat akibat menumpuknya kotoran, maka performa yang dihasilkan mesin tersebut akan menurun karena jumlah aliran solar yang dibutuhkan tidak terpenuhi.

Dan yang perlu diingat adalah untuk tidak membiarkan tangki solar dalam keadaan hampir kosong. Sangat disarankan untuk mengisi tangki kembali saat solar yang tersisa hanya 1/3 dari total kapasitasnya.

Dengan melakukan perawatan rutin terhadap mesin diesel seperti diatas, maka diharapkan performa mesin diesel mobil Anda akan tetap terjaga dengan optimal dan Anda dapat terhindar dari membengkaknya biaya perbaikan di kemudian hari dan juga berkendara dengan nyaman. Semoga bermanfaat.

1 komentar:

CARA MERAWAT POWER WINDOW MOBIL

Tips Cara Merawat dan Mencegah Power Window Macet - Power Window merupakan salah satu komponen yang wajib ada dalam mobil-mobil di jaman sekarang inil. Komponen tersebut berfungsi memberikan kenyamanan bagi pengendara dan penumpang dalam membuka dan menutup jendela mobil.

Dahulu dibutuhkan tenaga ekstra untuk memutar engkol dalam menurunkan ataupun menaikan jendela, kini dengan adanya power window, pengoperasian tersebut dapat dilakukan dengan mudah hanya dengan menekan tombol.

Namun kenyamanan tersebut dimungkinkan adanya mekanisme yang sedikit lebih rumit, maka dalam menjaga kondisi power window pun dibutuhkan juga perawatan ekstra.

Mungkin karena penggunaannya yang terlihat sederhana justru kadang-kadang orang kerap lupa dalam merawat power window, hingga permasalahan yang sering terjadi seperti kinerja power window yang tersendat atau macet.

Nah, berikut ini ada beberapa hal yang mest Anda perhatikan dalam merawat dan menjaga agar power window tetap bekerja optimal :

Gejala yang dapat dirasakan saat kinerja Power Window tidak lagi optimal adalah tersendat ketika menaikkan atau menurunkan kaca. Hal tersebut akan menimbulkan efek berupa kaca mobil menjadi miring dan bisa menyebabkan kaca tidak akan menutup sempurna ketika akan ditutup.

Hal tersebut biasanya disebabkan oleh karet kaca dan rel power yang kotor. Jangan pernah membiarkan power window bekerja dalam kondisi seperti itu. Disarankan agar Anda memeriksakan power window mobil anda setiap enam bulan sekali. Jika perjalanan yang sering Anda lalui sangat berdebu, maka lebih baik perawatan dilakukan lebih sering.

Perawatan power window sebenarnya dapat Anda lakukan sendiri dirumah saat memiliki waktu luang, pertama dengan membersihkan karet kaca. Caranya mudah, cukup menyiapkan silicon spray yang dapat dengan mudah anda temukan di pasaran.

Jangan menggunakan cairan penetran karena cairan semacam ini justru akan mengundang debu untuk datang kembali. Penggunaan Silicone spray akan lebih netral dan berfungsi dengan baik. Perhatikanlah karet penghalang debu yang juga berfungsi untuk menyaring debu yang menempel pada kaca sebelum kaca diturunkan.

Anda semprot sepanjang jalur karet dan termasuk karet yang menempel pada frame pintu, lalu lap dengan kain bersih. Perlu Anda ketahui Silicone spray dapat merontokkan kotoran yang menempel dan juga dapat mengembalikan kondisi karet seperti semula.

Untuk merawat rel power window yang kotor dibutuhkan perhatian ekstra yang juga akan menuntut Anda untuk melakukan pembongkaran pintu mobil. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah membuka door trim untuk merawat bagian dalam dari power window.

Berhati-hatilah saat membuka door trim. Pastikan agar Anda tidak mematahkan apa pun. Jika sudah, perhatikan rel power pada bagian atas untuk melihat kondisinya. Jika kondisi rel power kering, oleskan sedikit oli untuk membuatnya jadi lebih licin.

Janganlah memberi oli terlalu banyak agar tidak mengotori kaca pada saat diturunkan. Untuk merawat plastik pemegang kaca sebaiknya berhati-hati dan memperhatikan usia plastik, karena semakin tua usianya, maka semakin rapuh plastik pemegang kacanya.

Jangan lupa bersihkan juga plastik kacanya dengan tetap berhati-hati memperhatikan kondisi di sekitarnya. Agar kondisi power window mobil tetap awet dan terjaga, sebaiknya lakukan proses menaikkan dan menurunkan kaca seperlunya saja.

Janganlah menarik kaca ke dalam jika kondisi kaca sedang basah. Selain itu, janganlah terlalu sering menarik kaca ke bawah jika sedang melewati jalanan berdebu atau seusai melalui daerah yang berdebu. Karena debu dapat merusak power window.

0 komentar:

CARA MENGHILANGKAN BAU APEK DALAM KABIN MOBIL

Jakarta - Apakah Kabin mobil Anda mengeluarkan bau tidak sedap ketika sistem pendinginan udara (AC) mulai dinyalakan? Apalagi mungkin sebelumnya kendaraan sempat kemasukan air akibat menerobos banjir.

Apalagi, kabin MPV keluarga, yang sering membawa anak kecil berikut cemilan dan minuman selama perjalanan. Nah, kalau tidak dibersihkan dengan baik, kotoran pada karpet bisa menimbulkan bau dalam kabin. Terutama, Nissan Serena.

Apalagi, kabin MPV keluarga, ini sering membawa anak kecil berikut cemilan dan minuman selama perjalanan. Nah, kalau tidak dibersihkan dengan baik, kotoran pada karpet bisa menimbulkan bau dalam kabin.

Sumbernya berasal dari filter udara AC dalam kabin yang terlalu kotor. Akibatnya, bau tak sedap pun tercium. Padahal, mengatasi bau tak sedap ini tidak terlampau sulit dan tak butuh alat atau kunci khusus untuk mengganti filter AC.

Simak di bawah ini :
1. Untuk mempermudah dan melancarkan proses penggantian, terlebih dahulu Kosongkan laci depan. Trus dalam posisi tertutup, lepas klip plastik pengunci di bagian bawah laci. Cukup menggunakan jari, goyangkan sedikit laci agar lebih mudah.

Setelah klip pengunci terlepas, langsung buka keseluruhan laci. Caranya, tekan laci ke arah dalam untuk melepas pengunci dari dudukannya. Hati-hati jangan terlalu keras, karena rawan patah lantaran bahan dari plastik.

2.Kalau laci sudah terlepas akan terlihat rumah filter AC. Untuk mengeluarkan filter. tekan 2 klip di samping kiri dan kanan bersamaan, lalu sedikit tekan ke arah dalam. Nantinya, tutup filter AC akan langsung terlepas.

3. Lalu, tinggal tarik filter AC dari rumahnya. Lihat kondisi filter. Kalau memang masih bisa dibersihkan, bisa semprot dengan udara kompresor atau sekaligus ganti kalau sudah terlalu kotor.

4. Terakhir tinggal ganti filter AC baru. Nah, saat memasang, perhatikan tanda panah pada sisi samping filter yang menunjukkan arah pasangnya. Posisikan tanda panah ke arah bawah agar tulisan air flow terbaca dengan jelas.

Yang mesti diperhatikan ketika memasang laci kembali. Akan lebih mudah memasang klip pengunci yang di bagian bawah dalam posisi laci terbuka. Jadi, pasang klip penguncinya dari arah atas untuk mengepaskan arah penguncinya. Sumber : log.viva

0 komentar:

CARA MENGHILANGKAN JAMUR KACA DIMOBIL

Jakarta -Musim hujan seperti sekarang ini sudah saatnya memeriksa tingkat kebersihan kaca mobil Anda, terutama dari serbuan jamur kaca. Soalnya, kaca yang buram karena jamur tak hanya menjadikan berkendara kurang nyaman tetapi juga tidak aman.

Karena itu membersihkan dan mencegah jamur kaca wajib hukumnya. Menurut Winarno, Pimpinan Edwin Mobilindo, Showroom Mobil Bekas dan Salon Mobil, di Tambun, Bekasi Timur, sebenarnya mencegah dan membersihkan jamur kaca itu sangat mudah.

"Bisa dengan menggunakan obat-obatan kimia buatan pabrik, bisa juga dengan cara konvensional yang sederhana dengan menggunakan bahan yang ada di sekitar kita atau di rumah kita,".

Lantas seperti apa cara itu? Berikut penjelasan Winarno:
1. Basuh dengan air rendaman tembakau
Caranya cukup mudah. Pertama ambil segenggam tembaku dan kemudian rendam ke dalam segayung air bersih.

Hal yang perlu diingat, air untuk merendam itu jangan tercampur dengan sabun atau deterjen. Usahakan air tersebut berasal dari sumur untuk menghindari campuran kaporit atau zat penjernih air. “Air mineral kemasan akan jauh lebih baik karena sudah disterlisasi dengan ozonisasi,” kata Winarno.

Biarkan tembakau terendam selama 10 – 15 menit. Setelah itu bersihkan kaca mobil dengan lap bersih dan kemudian siramlah dengan sedikit air rendaman tembakau. Gosok-gosok dengan gerakan searah dengan menggunakan lap bersih.

Lakukan secara berulang, dan bila telah selesai. Siramkan sisa air tembakau dan biarkan selama 5 – 10 menit. Kemudian bilas dengan air bersih dan biarkan hingga kaca kering.

2. Gunakan cairan soda atau cuka Cara lain yang bisa ditempuh adalah dengan menggunakan cairan soda atau cuka. Caranya hampir sama dengan membersihkan memakai air rendaman tembakau.

Bersihkan kaca mobil dengan lap bersih. Setelah itu, basahi lap bersih dengan cairan soda atau cuka. Bersihkan kaca dengan cara mengelapnya dengan gerakan searah. Ulangi hingga beberapa kali. Namun, setelah itu jangan dibilas dengan air untuk menghindari zat ayang ada di air soda atau cuka terkontaminasi karena bersenyawa dengan unsur-unsur yang ada iair untuk membilas.

3. Membersihkan kaca secara rutin Langkah pencegahan merupakan cara paling bijak mengindari jamur. Caranya bersihkan kaca mobil setelah mobil digunakan, terlebih setelah terguyur air hujan. Sebisa mungkin hindari memarkir mobil di area terbuka yang terkena paparan sinar matahari secara langsung.

Soalnya, terpaan sinar surya akan menjadikan debut atau partikel yang menerpa kaca mobil lengket dengan kuat di kaca.
Sumber : detik

0 komentar:

KEUNGGULAN MOBIL HYBRID

Keunggulan mobil dengan teknologi Hybrid– Adanya keluaran mobil dengan teknologi Hybrid serasa menjawab kebutuhan konsumen saat ini. Pada saat dimana pemerintah membatasi jumlah BBM bersubsidi yang dijual kepada rakyatnya, dengan keluarnya mobil teknologi Hybrid ini seperti sejalan dengan hal tersebut.

Mobil dengan teknologi Hybrid ini dirasa sangat cocok pada masa sekarang karena teknologi Hybrid dikatakan teknologi yang hebat bahan bakar. Teknologi Hybrid ini sudah diterapkan pada produk mobil Toyota bada waktu beberapa tahun yang lalu.

Saat ini teknologi Hybrid juga telah diterapkan beberapa jenis mobil keluaran Honda, tidak menutup kemungkinan teknologi Hybrid ini juga akan diterapkan oleh pabrikan-pabrikan merek lainnya. kemudian yang menjadi pertanyaan kita apa saja keunggulan mobil dengan teknologi Hybrid ini?.

Teknologi hybrid merupakan penggabungan atau kombinasi antara mesin mobil berbahan bakar minyak (BBM) dengan mesin bertenaga listrik. Sehingga dengan Teknologi Hybrid ini diharapkan performa mesin dapat optimal menggunakan sumberdaya yang ada dari kedua bahan baku tersebut.

Singkatnya dari mobil berteknologi Hybrid ini akan mengoptimalkan kedua sumber tenaga yang ada sebagai tenaga penggerak mesin sehingga konsumsi bahan bakan akan lebih hemat. Pada saat mobil akan melaju, mobil akan mengkonsumsi bahan bakar minyak, dan ketika berhenti mobil akan mengkonsumsi bahan bakar listrik yang telah tersimpan dalam baterai.

Penjelasan singkatnya seperti ini mobil akan menyimpan tenaga listrik melalui generator ketika mesin bergerak menggunakan bahan bakar minyak, setelah generator terisi mobil akan otomatis mengkonsumsi energi dari baterai, dan ketika baterai mulai menipis mesin mobil akan kembali mengkonsumsi minyak dan begitu seterusnya. Cukup efisien bukan mobil teknologi Hybrid ini.

Keunggulan mobil dengan teknologi Hybrid :
1. Irit bahan bakar (BBM) Keunggulan mobil dengan teknologi Hybrid yang pertama adalah iritnya konsumsi BBM. Jika dibanding mobil-mobil non hybrid, konsumsi bahan bakar mobil berteknologi hybrid jauh lebih irit.

Hal tersebut dikarenakan teknologi perpaduan antara mesin berbahan bakar BBM dengan mesin bertenaga listrik yang diadopsi pada mobil hybrid mampu sebagai pelengkap kekurangan mesin konvesional yang cenderung lebih boros bahan bakar. Tapi meskipun irit, mobil dengan teknologi hybrid masih mampu menghasilkan tenaga dan performa yang cukup besar.

2. Lebih Ramah Lingkungan
Selain dari konsumsi bahan bakar menjadi jauh lebih irit, teknologi kombinasi tersebut juga membuat mobil hybrid lebih ramah terhadap lingkungan, sebab gas buang atau limbah hasil pembakaran yang dihasilkan sangat minim.

3. Minim Suara Gemertak dan Getaran
Keunggulan mobil dengan teknologi Hybridberikutnya adalah minim suara dan getaran ketika mesin dihidupkan. Mobil hybrid bisa dibilang merupakan mobil sepi-senyap. Jadi mobil ini sangat cocok untuk dibawa perjalanan jauh, sebab kita tidak akan merasa kelelahan atau capek selama perjalanan.

Demikian ulasan mengenai Keunggulan mobil dengan teknologi Hybrid, semoga dapat menjadi informasi yang berguna bagi anda sebelum menentukan untuk memilih membeli mobil dengan teknologi Hybrid ini.

0 komentar:

FUNGSI LAMPU HAZARD/DARURAT

Jakarta – Salah kaprah dan penyalahgunaan lampu hazard oleh pengguna mobil coba diluruskan Polisi. Divisi Humas Mabes Polri, merilis informasi tentang penggunaan lampu darurat ini.

Termasuk aturan perundang-undangan, fungsi, dan waktu yang tepat untuk mengaktifkannya. Dikatakan dalam media sosial Facebook, Hazard Lamp (lampu darurat) atau biasa disebut lampu hazard adalah lampu yang hidup bersamaan ketika tombol (bergambar segitiga merah) ditekan.
Fungsi utamanya adalah penanda keadaan darurat yang dialami oleh pengemudi. Hal tersebut tertulis dalam UU No. 22 Tahun 2009 tentang LLAJ, Pasal 121 ayat 1 yang menyatakan, ”Setiap pengemudi kendaraan bermotor wajib memasang segitiga pengaman, lampu isyarat peringatan bahaya, atau isyarat lain pada saat berhenti atau parkir dalam keadaan darurat di jalan".

Maksud ”isyarat lain” adalah lampu darurat dan senter. Lalu kata ”keadaan darurat” diartikan sebagai kendaraan dalam keadaan mogok, mengalami kecelakaan lalu lintas, atau sedang mengganti ban.

Nah, yang ditekankan oleh Polri dan untuk menjadi perhatian pengemudi, terdapat kebiasaan yang menyalahgunakan fungsi lampu hazard. Di antaranya sebagai berikut:

1. Menggunakan saat hujan. Ini hanya akan membingungkan pengemudi di belakang karena saat lampu hazard dinyalakan, lampu sein tidak berfungsi. Pengemudi cukup berhati-hati saja saat hujan atau dengan menghidupkan lampu utama.

2. Saat memberi tanda lurus di persimpangan. Ini tidak perlu, karena dengan tanpa menghidupkan lampu sein berarti sudah menandakan akan bergerak lurus.

3. Ketika berada di lorong gelap. Misalnya masuk terowongan, hazard tidak perlu dinyalakan karena tidak ada efeknya. Yang ada hanya membingungkan kendaraan di belakang. Cukup menyalakan lampu senja atau lampu utama, karena lampu merah di belakang mobil sudah menyala yang artinya memberi tanda bahwa ada mobil di depan.

4. Dalam kondisi berkabut. Cukup menyalakan lampu kabut (fog lamp) yang berwarna kuning atau lampu utama. ”Dengan mengetahui hal-hal yang disebutkan di atas, diharapkan para pengguna jalan dapat lebih cerdas dalam mengemudi. Tidak mengikuti kebiasaan yang lumrah namun salah,” begitu pesan yang ditulis Humas Mabes Polri.
Sumber : Kompas

0 komentar: